01 Mei 2013

TIPS DALAM MEMILIH LAPTOP


Sebelum anda memutuskan untuk membeli laptop, alangkah baiknya anda memikirkan dengan cermat dan teliti bagaimana memilih laptop yang sesuai dengan kebutuhan.

Berikut ini beberapa tips sebelum anda memutuskan untuk membeli laptop :

1. Tentukan terlebih dahulu kegunaannya
Sebelum anda membeli laptop, tentukan terlebih dahulu kegunaan laptop tersebut. Apakah hanya untuk mengetik atau untuk desain atau main game, atau mobile. Penentuan kegunaan tersebut akan berpengaruh terhadap spesifikasi dan harga dari laptop itu sendiri. Apabila laptop akan dipakai untuk kegiatan desain atau bermain game, sebaiknya memilih spesifikasi laptop yang menitipberatkan pada VGA(Video Grapich Array) dan memori yang handal dan berkemampuan yang tinggi, misalnya teknologi multi-core dan arsitektur 64 bit. Sedangkan untuk laptop yang digunakan secara mobile, pilihlah laptop dengan penekanan pada pilihan umur baterai, berat laptop, ukuran layar, serta beberapa fitur internal konektifitas seperti : WiFi, Bluetooth, IrDa, network card, dan modem.

2. Pertimbangkan ukuran layar (LCD), berat laptop, dan umur baterai
Laptop untuk kegiatan bisnis dengan mobilitas tinggi, sebaiknya dipilih yang ringan dan ukuran layar tidak terlalu besar sehingga lebih praktis dan mudah membawanya. Umumnya baterai laptop bertahan dari 2 hingga 3 jam tanpa terhubung ke adaptor. Laptop tertentu dapat bertahan lebih dari 3 jam, tentu dengan cara tertentu agar hemat baterai, misalnya dengan mematikan fungsi konektifitas seperti WiFi dan Bluetooth atau mematikan media eksternal yang dipasang pada laptop.

3. Pertimbangkan masalah garansinya
Umumnya orang akan lebih megutamakan garansi produsen/pabrik. Saat ini banyak juga yang dilengkapi dengan asuransi.

4. Pertimbangkan layanan purna jual
Layanan purna jual dari laptop yang akan anda beli sebaiknya jadi perimbangan. Mulai dari gerai service yang ada di wilayah anda, ketersediaan sparepart di pasaran, dan harga jual lagi yang lebih tinggi karena tidak selamanya anda akan menggunakan laptop yang saat ini anda beli.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar